Mengenal Beasiswa LiniMuda, Beasiswa dengan Syarat yang Mudah
Pada tahun 2022 lalu, MySkill, platform pelayanan produk digital yang berfokus pada pengembangan skill dalam merintis karier di Indonesia membuka program beasiswa, yaitu beasiswa LiniMuda. MySkill sudah tidak asing lagi bagi masyarakat luas, terutama bagi mahasiswa dan lulusan baru (fresh graduate), mengingat perannya sebagai salah satu situs pengembangan keterampilan terbesar di Indonesia. Tertarik dengan beasiswa ini? Yuk simak informasinya sembari menunggu informasi terbaru terkait beasiswa ini!
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Kategori Beasiswa LiniMuda
Kategori beasiswa yang pertama untuk peserta terpilih berupa bantuan dana sebesar Rp10.000.000 yang diberikan kepada awardee setiap semester. Rincian dana tersebut adalah dana pendidikan senilai Rp5.000.000, uang saku bulanan senilai Rp250.000, ditambah dengan pelatihan, mentoring, dan akses e-learning dari MySkill yang berdurasi 6 bulan. Selain mendapatkan keringanan biaya kuliah dan kebutuhan sehari-hari, apabila kamu terpilih, kamu juga dapat meningkatkan kemampuanmu di bidang yang kamu tekuni. Sehingga, kamu bisa memanfaatkan keuntungan tersebut untuk mempersiapkan diri sebelum terjun ke dunia kerja nantinya setelah lulus perguruan tinggi.
Kedua, sebanyak 250 orang berhak mendapatkan pelatihan pengembangan kemampuan secara digital dan persiapan karier dari ahlinya.
Lima ratus orang selanjutnya akan mendapatkan akses template dokumen-dokumen penting untuk persiapan kerja serta modul bahasa Inggris.
Terakhir, 1000 orang akan diberikan akses e-learning MySkill selama 1 bulan.
Persyaratan dan Ketentuan
Syarat untuk mendaftar Beasiswa LiniMuda yang paling utama adalah pendaftar harus merupakan Warga Negara Indonesia (WNI). Sedangkan, target spesifik beasiswa pendidikan ini meliputi calon mahasiswa, yaitu siswa SMA kelas 12, beserta mahasiswa Vokasi dan Sarjana. Pelajar SMA/sederajat kelas 12 yang sudah diterima maupun yang sedang dalam proses seleksi masuk perguruan tinggi dipersilakan untuk mendaftar. Sementara itu, mahasiswa vokasi dan sarjana baik yang sedang kuliah di dalam negeri maupun di luar negeri dapat mendaftar.
Beasiswa ini sangat menarik karena persyaratannya yang mudah, mengingat beasiswa pada umumnya memiliki persyaratan yang cukup spesifik, seperti harus memiliki prestasi atau berasal dari kelompok dengan tingkat ekonomi tertentu. Namun, kamu yang tertarik untuk mendaftar beasiswa LiniMuda tidak perlu khawatir karena beasiswa ini tidak mensyaratkan pendaftar untuk berasal dari kalangan ekonomi, jurusan, dan memiliki nilai IPK tertentu. Universitas asal pendaftar juga bukan penghalang. Pelajar dan mahasiswa yang berasal dari institusi negeri, swasta, keagamaan, dan kedinasan diperbolehkan untuk mendaftar.
Beasiswa ini juga tidak memandang semester dan status mahasiswa, sehingga mahasiswa semester 1 hingga akhir, serta mahasiswa aktif maupun yang sedang cuti juga memiliki kesempatan untuk mendaftar. Selain itu, bagi siswa dan mahasiwa yang sudah tercatat sebagai penerima beasiswa lain juga tetap eligible untuk mendaftar, lho!
Pendaftaran beasiswa ini gratis dan pendaftaran dapat ditutup lebih awal dari tanggal yang sudah diumumkan apabila kuota peserta telah terpenuhi. Maka dari itu sangat disarankan untuk mendaftar sesegera mungkin sebelum kuota registrasi penuh.
Informasi Pendaftaran dan Seleksi
Pendaftarannya cukup mudah karena kamu hanya diminta untuk melengkapi formulir pada sebuah link. Proses seleksi terdiri dari 3 tahap, yang diawali dengan Tes Potensi Akademik (TPA), Focused Group Discussion (FGD), dan diakhiri dengan wawancara. Pada tahun 2022 lalu, jangka waktu dari penutupan pendaftaran hingga pengumuman awardee adalah 2 bulan. Namun, pihak MySkill belum menerbitkan informasi terkait Beasiswa LiniMuda untuk tahun 2023 ini. Tetap nantikan informasi selanjutnya di laman resmi MySkill dan LiniMuda, ya!
Demikian informasi terkait Beasiswa LiniMuda dari MySkill. Yuk persiapkan dirimu mulai dari sekarang!
Untuk informasi lengkap seputar pembelajaran Bahasa Inggris, tips dan trik, hingga Test Preparation Program eksklusif, kamu bisa temukan informasinya disini. SUN English merupakan ahli dalam bidang persiapan tes internasional yang mengembangkan berbagai program dalam membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris-mu. Kami merupakan bagian dari SUN Education Group yang bekerjasama dengan institusi top dunia luar negeri dalam menyajikan dukungan studi terbaik ke luar negeri. Persiapan Bahasa Inggris bisa kamu konsultasikan lebih lanjut dengan menghubungi SUN English melalui WhatsApp!