Belajar Grammar Bahasa Inggris dengan Mudah
Apa itu Grammar? Menurut kamus Indonesia Inggris oleh John M. Echols Grammar memiliki arti 1. Tata Bahasa, 2. Buku tata Bahasa, sedangkan menurut Oxford Learner Pocket Dictionary adalah book that describes the rules for forming words and making sentences. Atau memiliki artibuku yang menjelaskan aturan untuk membentuk kata dan membuat kalimat. Beranjak dari kedua pengertian di atas Grammar adalah kumpulan aturan mengenai struktur gramatikal Bahasa. Kumpulan aturan inilah yang sering dikenal dengan tata Bahasa atau dalam Bahasa Inggris adalah Grammar. Menurut Hartanto dkk tata Bahasa dalam Bahasa Inggris terdiri dari (8) delapan bagian yang lazim disebut dengan the eight parts of speech, yaitu:
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!- Noun (Kata Benda)
Merupakan kata benda yang digunakan untuk menamai orang, benda, tempat, hewan atau suatu hal yang abstrak. Contoh katanya adalah Tokyo, pen, dog, work, music, cat, happiness. Sedangkan contoh kalimatnya adalah This is my dog. She lives in my home. We live in Bogor.
- Pronoun (Kata Ganti Diri)
Kata ganti diri merupakan kata yang digunakan untuk menggantikan kata benda berupa orang atau benda. Contoh dari kata ganti ini adalah I, you, he, she, some. Sedangkan contoh kalimatnya adalah Sehun is Korean. He is handsome.
- Adjective (Kata Sifat)
Kata sifat merupakan kata yang berfungsi menerangkan kata benda atau kata ganti. Contoh dari kata sifat adalah a/an, the, easy, well, interesting, excited, cheerfull dan satisfying. Dan contoh kalimatnya adalah I have one dog. He is a cheerfull dog. I likes cheerfull dog.
- Verb (Kata Kerja)
Kata kerja merupakan kata yang digunakan untuk menunjukkan tindakan yang sedang dilakukan seperti subjek, peristiwa atau keadaan. Contoh bentuk kata kerja adalah go, went, gone, to be, have, do, like, work, sing, can, must. Dan contoh kalimatnya adalah CBD is a Mall in Tangerang City. I like to hang out in CBD.
- Adverbs (Kata Keterangan)
Kata keterangan adalah kata untuk mendeskripsikan kata kerja, kata sifat, atau kata keterangan lain. Contohnya adalah carefully, fast, very, quikly, badly, really. Contoh kalimatnya adalah my dog eats quickly. When he is very hungry, he eats really quickly.
- Preposition (Kata Depan)
Merupakan kata atau kelompok kata yang biasanya diletakkan di depan kata benda atau kata ganti untuk menunjukkan hubungan letak, arah, atau waktu dengan kata benda tersebut. contoh kata depan adalah at, in, on, to, at, after, on dan but. Sedangkan contoh kalimatnya adalah we didn’t go to school on Sunday.
- Conjunction (Kata Penghubung)
Kata hubung atau kata penghubung adalah kata yang menghubungkan kata, kalimat, klausa atau paragraf. Contoh kata dari kata penghubung adalag and, because, or, but, when. Dan contoh kalimatnya adalah I like dogs and I like cats. I like cats and dogs. I like dogs but I don’t like cats.
- Interjection (Kata Seru)
Sebuah kata seru yang data mengekspresikan emosi kita. Contoh kata tersebut adalah ouch!, oh!, hi!, well. Dan contoh kalimat tersebut adalah Ouch ! That hurts! Hi ! How are you? Well , I don’t know.
Membahas mengenai Grammar tidak akan bisa dipisahkan dari tenses. Tenses adalah bentuk kata kerja dalam Bahasa Inggris untuk menunjukkan waktu. Tenses ada untuk membuat sebuah pernyataan yang jelas mengenai waktu terjadi bisa masa sekarang, masa lalu, masa depan, ataupun masih berlangsung saat ini. Secara umum Tenses yang sering kita dengar dan perlu untuk dikuasai ada tiga jenis yaitu present tense, future tense, dan past tense. Dari tiga tenses tersebutlah diturunkan 16 tenses yang lainnya. Adapun tenses tersebut sebagai berikut:
- Simple Tense
Berfungsi untuk menyatakan suatu kebiasaan, kebenaran, atau kondisi sekarang. Adapun rumus yang digunakan adalah Subject (S) + Verb1 (V1) + es/es. Contoh kalimat tersebut adalah I play football every weekend.
- Present Continous
Berfungsi untuk menyatakan suatu peristiwa atau kegiatan yang sedang berlangsung saat dibicarakan dengan orang lain. Tense ini menyatakan waktyu bisa sekarang, hari ini, atau sekitar sekarang. Adapun rumus yang digunakan adalah Subject (S) + is/am/are + Verb(+ing). Contoh kalimat untuk tenses satu ini adalah I’m playing piano.
- Present Perfect
Berfungsi untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang berlangsung di masa lalu dan masih ada pengaruhnya atau hubungannya dengan masa sekarang. Rumus yang digunakan oleh tenses ini adalah Subject (S) + has/have + Verb 3 (V3). Contoh kalimat dari perfect tense adalah I have washed my hand.
- Present Perfect Continous
Berfungsi untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang berlangsung di masa lalu dan masih berlangsung, sudah selesai, atau diulang-ulang. Rumus yang digunakan adalah Subject (S) + has/have + been + Verb(+ing). Contohnya adalah I have been playing paino for 2 hours.
- Simple Past
Digunakan untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang berlangsung di masa lalu. Adapun rumus yang digunakan adalah Subject (S) + Verb 2 (V2) or irregular verb. Contohnya adalah I played bekel ball 3 days ago.
- Past Continous
Tenses ini berfungsi untuk menyatakan suatu peristiwa atau kegiatan yang berlangsung di masa lalu ketika ada peristiwa lain terjadi. Adapun rumus dari tenses ini adalah Subject (S) + was/were + Verb(+ing). Adapun contoh kalimat dari tenses ini adalah I was playing with my sister when Dora came.
- Past Perfect
Memiliki fungsi untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang berlangsung sebelum peristiwa lampau terjadi. Rumus yang digunakan adalah Subject (S) + had +Verb 3 (v3). Contoh kalimat dari tense ini adalah I had played computers before Dora camei.
- Past Perfect Continous
Digunakan untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang telah berlangsung sebelum peristiwa lain terjadi di masa lalu. Adapun rumus yang digunakan adalah Subject + had + been + Verb(+ing). Dan contoh kalimat untuk tense ini adalah I had been playing basketball when Mary came.
- Simple Future
Berfungsi untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang akan terjadi di masa depan. Rumus yang digunakan di sini adalah Subject+ will/shall+ verb(v1). Dan contoh kalimat untuk tense ini adalah I will play judo next week.
- Future Continous
Menyatakan peristiwa atau kegiatan yang akan terjadi di waktu tertentu di masa depan. Rumus yang digunakan adalah Subject + will be/shall be + verb(+ing). Contohnya adalah I will be playing basketball this afternoon.
- Future Perfect
Berfungsi untuk Menyatakan peristiwa atau kegiatan yang akan diselesaikan di waktu tertentu di masa depan. Rumus yang digunakan adalah Subject + will have + verb(v3). Dan contoh kalimatnya adalah I will have played basketball by tomorrow.
- Future Perfect Continous
Digunakan untuk ,enyatakan peristiwa atau kegiatan yang dimulai pada waktu tertentu dan masih berlangsung ketika peristiwa lain terjadi di waktu tertentu di masa depan. Rumus yang digunakan adalah Subject + will have been + verb(+ing). Dan contoh kalimatnya adalah I will have been playing violin for 90 minutes.
- Past Future
Berfungsi untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang akan terjadi di masa depan dari persepektif masa lalu. Adapun rumus yang digunakan adalah Subject + would + verb (v1). Contoh kalimatnya adalah I would play congklak.
- Past Future Continous
Berfungsi untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang akan/seharusnya terjadi di masa depan dari persepektif masa lalu. Adapun rumus yang digunakan adalah Subject + should be/would be + Verb(+ing). Dan contoh kalimatnya adalah I should be playing skating.
- Past Future Perfect
Berfungsi untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang akan/seharusnya sudah terjadi pada waktu tertentu di masa depan. Memiliki rumus Subject + should have/ would have + Verb(v3). Dan contoh kalimatnya adalah I should have played guitar.
- Past Future Perfect Continous
Digunakan untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang akan/seharusnya terus berlangsung hingga waktu tertentu di masa depan. Adapaun rumus yang digunakan adalah Subject + would have been + Verb(+ing). Dan contoh kalimatnya adalah I should have been playing guitar for two hours by that time.
Untuk informasi lengkap seputar pembelajaran Bahasa Inggris, tips dan trik, hingga Test Preparation Program eksklusif, kamu bisa temukan informasinya disini. SUN English merupakan ahli dalam bidang persiapan tes internasional yang mengembangkan berbagai program dalam membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris-mu. Kami merupakan bagian dari SUN Education Group yang bekerjasama dengan institusi top dunia luar negeri dalam menyajikan dukungan studi terbaik ke luar negeri. Persiapan Bahasa Inggris bisa kamu konsultasikan lebih lanjut dengan menghubungi SUN English melalui WhatsApp!