Rekomendasi Kursus Bahasa Inggris di Kuta

Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional sangatlah penting untuk dikuasai. Dengan menguasai bahasa Inggris, akan ada banyak kesempatan baru yang terbuka, baik dalam konteks pendidikan maupun karier. Maka dari itu, banyak orang mulai belajar bahasa Inggris di luar pendidikan formal yang didapat di lingkungan sekolah karena dianggap pelajaran yang didapat tidak cukup. Kursus bahasa Inggris di Kuta merupakan jawaban dari kebutuhan belajar tambahan mengingat setiap orang dapat mempelajari atau fokus pada suatu skill yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan masing-masing.

Terdapat banyak pilihan kursus bahasa Inggris yang bisa diikuti sesuai dengan kebutuhan dan kesibukan masing-masing. Mengingat sebagian besar lembaga kursus sudah menyediakan opsi kelas tatap muka atau kelas online/ daring. Walaupun kebanyakan orang masih lebih memilih untuk mengikuti kelas secara offline, opsi kelas online menjadi andalan bagi orang yang tinggal jauh dari lokasi kursus atau orang yang memiliki jadwal padat. Pada kesempatan kali ini, apabila kamu tinggal di daerah Kuta, SUN English merupakan pilihan yang tepat. Mari simak penjelasan mengenai program belajar bahasa Inggris di SUN English!

SUN English cabang Bali terletak di pusat kota Denpasar di Komplek Pertokoan Kerta Wijaya di Jalan Diponegoro sehingga hanya perlu waktu kurang lebih 30 menit dari daerah Kuta untuk menuju lokasi. Selain itu, pemilihan waktu les di SUN English juga cukup fleksibel dan dapat didiskusikan. Para student dapat memilih untuk mengikuti kelas online apabila lokasi tempat tinggal terlalu jauh. Kelas online maupun offline tidak memiliki banyak perbedaan selain media belajarnya. Maka dari itu, jangan ragu untuk memilih kelas online dan kursus bahasa inggris di Kuta, karena kelas akan tetap berjalan dengan efektif mengingat jumlah student yang dapat bergabung di dalam satu kelas sangat terbatas.

Berikut merupakan program-program unggulan di SUN English:

Conversation Class

Kelas ini dirancang untuk meningkatkan keterampilan speaking atau berbicara dengan teman sekelas. Dengan mengikuti kelas ini, para student diharapkan dapat merasa nyaman ketika berbicara dengan penutur bahasa Inggris lainnya dalam berbagai situasi, baik formal maupun informal. Kursus ini akan membantumu untuk terus berlatih dan meningkatkan kemampuan speaking sebagai perisapan untuk belajar di luar negeri contohnya.

Business English

Kursus Business English berfokus pada penggunaan bahasa Inggris dalam konteks profesional. Kamu dapat memperluas kosakata terkait bisnis dan meningkatkan kemampuan menulis dan berbicara dalam bahasa Inggris dalam berinteraksi di lingkungan sosial dan kerja. Selain itu, kamu akan dilatih untuk menerapkan kosakata tersebut dalam konteks profesional, mulai dari kegiatan simpel seperti surat-menyurat dan bersosialisasi dengan rekan kerja, hingga melakukan presentasi dan negosiasi. Dengan fokus utama pembelajaran pada task atau tugas, diharapkan skill bahasa Inggris yang didapatkan bisa diaplikasikan secara langsung saat bekerja. 

IELTS and TOEFL Preparation Course

Pada tes IELTS dan TOEFL, skill yang diujikan meliputi listening, reading, writing, dan speaking. Mengingat kedua tes ini menguji baik active maupun passive skills, pengetahuan yang didapatkan bisa diterapkan secara langsung dalam konteks profesional. Kemampuan listening dan reading dapat membantu kamu pada saat menerima dan mengolah informasi untuk memahaminya dengan baik. Di sisi lain, writing dan speaking sangat berguna dalam berkomunikasi secara tertulis maupun lisan. Kelas dilengkapi dengan materi yang dapat berupa buku atau handout dan dipandu oleh teacher yang berpengalaman. Sebagai program yang sangat on demand, kelas IELTS juga tersedia untuk modul academic dan general training.

Memiliki sertifikat IELTS atau TOEFL tentu akan membawamu ke banyak kesempatan untuk bekerja, tidak hanya di dalam negeri, tapi juga di luar negeri. Sering kali perusahaan memiliki tes rekrutmennya sendiri, dan referensi tes kemampuan bahasa yang sering digunakan oleh perusahaan-perusahaan tersebut adalah IELTS dan TOEFL. Maka dari itu, mengambil kursus persiapan tes bahasa Inggris sangat disarankan. Selain menambah kemampuan bahasa, kursus persiapan IELTS/TOEFL juga melatih critical thinking mengingat tipe soalnya yang memerlukan pemahaman terhadap informasi secara mendalam.

Untuk informasi lengkap seputar pembelajaran Bahasa Inggris, tips dan trik, hingga Test Preparation Program eksklusif, kamu bisa temukan informasinya disini. SUN English merupakan ahli dalam bidang persiapan tes internasional yang mengembangkan berbagai program dalam membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris-mu. Kami merupakan bagian dari SUN Education Group yang bekerjasama dengan institusi top dunia luar negeri dalam menyajikan dukungan studi terbaik ke luar negeri. Persiapan Bahasa Inggris bisa kamu konsultasikan lebih lanjut dengan menghubungi SUN English melalui WhatsApp!