Trik Jitu Pahami Bacaan Bahasa Inggris

Pasti kamu pernah mendengar istilah membaca adalah jendela dunia, bukan? Akan tetapi, kemampuan untuk memahami bacaan belum tentu dimiliki oleh semua orang, apalagi jika yang kamu baca itu dalam bahasa Inggris. Memahami bacaan bahasa inggris pasti tidaklah semudah memahami teks bahasa Indonesia karena kamu akan menemukan beberapa kata-kata yang tidak familiar.

Source: freepik.com

Kekurangan kosa kata dalam bahasa Inggris inilah yang sering kali menjadi masalah nomer satu bagi orang-orang untuk memahami bacaan bahasa Inggris. Apabila kamu adalah salah satu orang yang mengalami masalah yang sama, yuk kita simak trik jitu pahami bacaan Bahasa Inggris ini!

Pilih Bacaan Bahasa Inggris yang Sesuai Dengan Level Kamu

                Pertama-tama kamu harus mengetahui dulu level atau kemampuan membaca kamu. Hal ini dibutuhkan agar kamu bisa memilih jenis bacaan yang tepat. Apabila kamu baru mulai membaca bahasa Inggris, kamu harus memilih jenis bacaan yang mudah supaya kamu tidak akan merasa terlalu sulit dan cepat bosan.

Source: freepik.com

Apabila kamu seorang pemula, kamu harus memulai dari membaca buku anak-anak. Buku cerita anak-anak cenderung memiliki kosa kata yang mudah sehingga kamu tidak akan terlalu merasa kesulitan.

Jangan Terlalu Sering Membuka Kamus

                Apabila kamu menemukan kata-kata sulit dalam bacaan bahasa Inggris, kamu tidak perlu panik duluan dan segera buka kamus ya! Kalau kamu terlalu sering mencari arti dari sebuah kata di dalam kamus, kamu tidak akan fokus denga nisi bacaannya. Kamu harus mencoba dulu untuk menebak arti dari kata tersebut dari konteks kalimatnya secara keseluruhan. Konteks bacaan pasti akan dapat membantu kamu untuk memahami makna kata-kata atau frasa dari bacaan. Kamu dapat menggunakan kamus atau aplikasi terjemahan apabila kamu memang sudah tidak bisa menebak-nebak agar kamu juga bisa mendapat banyak kosakata baru dalam bahasa Inggris.

Source: freepik.com

Simpulkan Keseluruhan Bacaan Bahasa Inggris

                Membuat kesimpulan dari keseluruhan bacaan bahasa Inggris merupakan salah satu keterampilan yang perlu diasah. Dengan menguasai kemampuan ini, kamu bisa merangkum gagasan utama dan pesan utama dari teks yang dibaca. Langkah pertama dalam membuat kesimpulan dari bacaan bahasa Inggris adalah dengan membaca keseluruhan teks dengan teliti. Pastikan kamu memahami isi teks nya. Langkah selanjutnya adalah dengan mengidentifikasi gagasan-gagasan utama yang ingin disampaikan oleh penulis kepada pembaca. Sambil membaca, kamu bisa juga memperhatikan ide-ide pokok yang bisa membantu kamu untuk memahami teks dan merangkumnya dengan baik. Setelah itu, Langkah terakhir adalah kamu bisa mencoba untuk merangkum teks yang telah kamu baca dalam bentuk tulisan.

Jadikanlah Membaca Sebuah Rutinitas

                Sama seperti kemampuan yang lain, membaca bahasa Inggris juga memerlukan latihan yang teratur. Kamu perlu menentukan target untuk membaca setiap hari, misalnya minimal 10 halaman dalam sehari. Dengan melakukan latihan secara teratur, pasti akan semakin mudah juga bagimu untuk memahami bacaan bahasa Inggris. Selain itu, membaca buku secara rutin juga bisa membantumu untuk mendapatkan lebih banyak kosakata dan membuatmu paham susunan kalimat bahasa Inggris yang baik dan benar.

Source: freepik.com

Nah, itu dia beberapa trik jitu agar kamu mudah memahami bacaan Bahasa Inggris. Kalau kamu masih mengalami kesulitan untuk memahami teks bahasa inggris, terutama teks dengan Tingkat kesulitan tinggi, yuk ikutan program kelas bahasa Inggris di SUN English! SUN English memiliki kelas sesuai dengan kebutuhan belajar kamu. Kamu juga bisa mengetahui level bahasa Inggris kamu agar pilihan program dapat disesuaikan dengan kemampuan bahasa Inggris yang kamu miliki.

Untuk informasi lengkap seputar kursus Bahasa Inggris, pilihan program belajar, hingga berbagai International Test Preparation eksklusif, kamu bisa temukan informasinya di sini. SUN English merupakan ahli dalam bidang persiapan tes internasional yang mengembangkan berbagai program dalam membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris-mu. Kami merupakan bagian dari SUN Education Group yang bekerjasama dengan institusi top dunia luar negeri dalam menyajikan dukungan studi terbaik ke luar negeri. Persiapan Bahasa Inggris bisa kamu konsultasikan lebih lanjut dengan menghubungi SUN English melalui WhatsApp!