Universitas Terbaik di Dunia Versi QS World University Rankings

Buat kamu yang sedang mencari referensi kampus terbaik, kali ini kita akan mengulas hal-hal apa saja sih yang menjadi kriteria penilaian universitas terbaik di dunia. Dari indikator penilaian inilah QS (Quacquarelli Symonds), sebuah lembaga pemeringkatan universitas dunia, merilis ranking perguruan tinggi dunia. Dengan membaca artikel ini sampai habis, kamu juga bisa melihat ranking institusi kampus berdasarkan subjek atau jurusan.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Indikator penilaian universitas terbaik di dunia

Untuk mendapatkan ranking universitas terbaik di dunia, QS menggunakan beberapa aspek sebagai metodologi penilaian, di antaranya:

1. Reputasi akademik

Pertama, kriteria kampus terbaik adalah reputasi akademik. Menyumbang sekitar 40 persen dari skor keseluruhan, reputasi akademik dapat kita lihat dari kualitas pengajaran dan penelitian di universitas-universitas dunia. Lembaga QS World University Rankings mengumpulkan lebih dari 130.000 pendapat ahli dari lingkup pendidikan tinggi, guna mensurvei pendapat akademis terbesar di dunia.

2. Reputasi pemberi kerja

Selain kualitas pengajaran dan penelitian, penilaian juga berdasarkan pada kompetensi lulusan. QS menilai bagaimana institusi mempersiapkan siswa untuk karir yang sukses, dan institusi mana yang menyediakan lulusan yang paling kompeten, inovatif, dan efektif. Saat mencari kampus untuk melanjutkan studimu, pastinya kamu ingin mengenyam pendidikan dan lulus dengan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk pasar kerja, kan?

3. Rasio fakultas/mahasiswa

Aspek ketiga ini melihat perbandingan jumlah dosen dan staf akademik dengan jumlah mahasiswa. Semakin tinggi rasio akademisi per siswa dalam satu fakultas, semakin mengurangi beban mengajar. Hal ini akan berdampak positif karena akan memberikan pengalaman yang lebih mendukung kepada mahasiswa. Selain itu, penilaian aspek ini juga berdasarkan pada bagaimana kampus memberi mahasiswa akses yang berarti ke dosen dan tutor.

4. Kutipan akademik per fakultas

Kualitas penelitian yang dilaksanakan oleh perguruan tinggi mencerminkan kualitas institusi tersebut. Oleh karena itu, QS mengukur kualitas penelitian universitas dengan metrik kutipan per fakultas, dengan mengambil jumlah total kutipan akademik dalam makalah yang dihasilkan oleh universitas dalam periode lima tahun.

5. Rasio siswa internasional & rasio fakultas internasional

Sebuah universitas yang sangat internasional menciptakan sejumlah manfaat. Ini menunjukkan kemampuan untuk menarik siswa dan staf berkualitas dari seluruh dunia, dan ini menyiratkan pandangan yang sangat global. Institusi internasional yang kuat menyediakan lingkungan multinasional, membangun simpati internasional dan kesadaran global.

Universitas terbaik di dunia berdasarkan subjek

Peringkat Universitas Dunia QS berdasarkan Subjek 2022 mencakup total 51 disiplin ilmu, dikelompokkan menjadi lima bidang studi umum. Peringkat ini disusun setiap tahun untuk membantu calon mahasiswa mengidentifikasi universitas terkemuka dalam jurusan tertentu. Seperti yang sudah kita bahas di atas, ada beberapa aspek yang QS gunakan untuk menentukan peringkat universitas, termasuk kutipan penelitian serta hasil survei global terhadap pengusaha dan akademisi.

Yuk kita lihat universitas top dunia berdasarkan jurusan-jurusan berikut ini!

Arts & Humanities

Beberapa jurusan yang termasuk dalam keilmuan arts & humanities antara lain arkeologi, arsitektur, linguistik, seni, design, sejarah, filosofi, dan bahasa modern. Jika kamu tertarik di salah satu bidang tersebut dan ingin menjadi lulusan dari universitas top dunia, cobalah lirik nama-nama kampus berikut ini:

  1. University of Oxford, United Kingdom
  2. University of Cambridge, United Kingdom
  3. Harvard University, United States
  4. University of California, Berkeley, United States
  5. Stanford University, United States
  6. Yale University, United States
  7. Columbia University, United States
  8. New York University, United States
  9. The University of Edinburgh, United Kingdom

Engineering & Technology

Apa saja jurusan yang tercakup dalam bidang engineering & technology? Kalau kamu tertarik dalam bidang ini, kamu bisa mengambil jurusan teknik kimia, teknik industri, teknik mesin, ilmu komputer, teknik elektrik, teknik sipil, teknik lingkungan, teknologi informasi, teknik perminyakan, atau banyak jurusan teknik lainnya. Kampus-kampus top dunia yang unggul dalam bidang ini yaitu antara lain:

  1. Massachusetts Institute of Technology, USA
  2. University of Cambridge, UK
  3. University of Oxford, UK
  4. Nanyang Technological University, Singapore
  5. Stanford University, USA
  6. ETH Zurich – Swiss Federal Institute of Technology, Switzerland
  7. National University of Singapore
  8. Imperial College LOndon, UK
  9. University of California, Berkeley, USA
  10. Delft University of Technology, Netherlands

Life Sciences & Medicine

Jika kamu bercita-cita kuliah di jurusan kedokteran, farmasi, psikologi, atau pun pertanian dan kehutanan, kamu bisa coba hunting 10 universitas top dunia berikut ini:

  1. Harvard University, USA
  2. University of Oxford, UK
  3. Johns Hopkins University, USA
  4. University of Cambridge, UK
  5. Stanford University, USA
  6. Massachusetts Institute of Technology, USA
  7. Karolinska Institutet, Sweden
  8. UCL, UK
  9. University of California, San Francisco, USA
  10. Imperial College London, UK

Natural Sciences

Apakah kamu memilih jurusan IPA di SMA dan ingin melanjutkan studi di bidang yang sama? Yuk, kita lihat daftar universitas top dunia dalam bidang IPA yang meliputi jurusan matematika, kimia, fisika, geografi, dan lain-lain:

  1. Massachusetts Institute of Technology, USA
  2. Harvard University, USA
  3. University of Cambridge, UK
  4. University of Oxford, UK
  5. Stanford University, USA
  6. ETH Zurich – Swiss Federal Institute of Technology, Switzerland
  7. California Institute of Technology, USA
  8. University of California, Berkeley, USA
  9. Imperial College London, UK
  10. The University of Tokyo, Japan

Social Sciences & Management

Bidang yang kelima adalah bidang yang menjadi favorit cukup banyak calon mahasiswa. Mendalami subjek ilmu pengetahuan sosial dan manajemen, kamu bisa mengambil jurusan seperti bisnis dan manajemen, administrasi dan kebijakan sosial, akuntansi, ekonomi, ilmu politik, hubungan internasional, dan sejenisnya. Dan ini dia daftar kampus top di bidang sosial yang bisa kamu pertimbangkan.

  1. Harvard University, USA
  2. University of Oxford, UK
  3. The London School of Economics and Political Science, UK
  4. University of Cambridge, UK
  5. Stanford University, USA
  6. Massachusetts Institute of Technology, USA
  7. National University of Singapore
  8. University of California, Berkeley, USA
  9. Yale University, United States
  10. Bocconi University, Italy

Referensi peringkat universitas dunia versi QS akan sangat membantu kamu dalam langkah awal mencari tempat kuliah terbaik impianmu. Namun perlu diingat, kamu juga perlu untuk mengunjungi situs web universitas masing-masing untuk mendapat informasi yang lebih mendetail. Selain itu, kamu juga bisa menghadiri open house baik secara virtual atau langsung datang ke universitas yang kamu tuju. Kamu pun bisa mendapatkan sumber yang lebih bervariasi seperti menonton video kehidupan kampus dari youtube atau yang tersedia pada webpage universitas. Saat kamu ikut serta dalam event kampus seperti open house,  kesempatan mengobrol dengan mahasiswa tentang pengalaman mereka akan menjadi nilai plus yang bisa kamu rasakan. Jangan lupa untuk berkonsultasi dengan konsultan pendidikan luar negeri terpercaya untuk membantu kamu dalam setiap langkah menemukan kampus terbaik untuk kamu.

Setelah kamu melakukan penelitian sebanyak mungkin dan memahami apa yang ingin kamu capai, maka kamu lah yang dapat membuat keputusan yang tepat untuk masa depanmu.

Semoga beruntung!

Untuk informasi lengkap seputar kursus Bahasa Inggris, pilihan program belajar, hingga berbagai International Test Preparation eksklusif, kamu bisa temukan informasinya di sini. SUN English merupakan ahli dalam bidang persiapan tes internasional yang mengembangkan berbagai program dalam membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris-mu. Kami merupakan bagian dari SUN Education Group yang bekerjasama dengan institusi top dunia luar negeri dalam menyajikan dukungan studi terbaik ke luar negeri. Persiapan Bahasa Inggris bisa kamu konsultasikan lebih lanjut dengan menghubungi SUN English melalui WhatsApp!