Cara Ampuh Belajar British Accent Dalam 1 Bulan
Siapa nih dari kalian yang nge-fans banget sama Tom Hiddleston, Benedict Cumberbatch, Keira Knightley, atau bahkan pemeran Harry Potter kesayangan kita, Daniel Radcliffe? Tentu kita tahu, dong, kalau mereka adalah british actors atau aktor-aktor dari Britania Raya. Aksen bicara mereka yang khas sudah terkenal dan memikat hati banyak orang di seluruh dunia lewat peran-peran yang mereka mainkan secara apik di film-film blockbuster kesayangan kita. Saking kerennya aksen yang mereka punya, wajar banyak orang yang ingin memiliki aksen yang sama. Jangan khawatir, dengan mempraktikkan tips dari artikel ini secara rajin, kamu akan bisa mempelajari aksen british dalam waktu yang sangat singkat, 1 bulan saja!
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Kenapa Harus Belajar British Accent?
Ada beberapa alasan untuk belajar british accent sedari dini:
- Pertama, jika kamu berencana pergi ke Inggris untuk kuliah, atau berbicara dan bekerja dengan orang Inggris, berbicara dengan aksen yang sama dengan mereka mungkin akan membuat kamu lebih dihormati. Hal ini menunjukkan kita mau berusaha mempelajari bahasa dan cara hidup mereka dan menunjukkan ketertarikan kita terhadap budaya mereka.
- Alasan lainnya, dan menurut saya yang paling penting, adalah agar perkataan kita bisa dipahami dengan jelas. Bahkan pembicara bahasa Inggris (non-native) tingkat lanjut akan membuat kesalahan dalam pengucapan, dan aksen mereka mungkin membuat mereka tidak mudah dipahami. Jadi, meningkatkan aksen Anda akan bisa menghindarkan diri dari kesalahpahaman dan kebingungan.
- Tetapi! Harap diingat bahwa aksen adalah tanda dari mana kita berasal dan kita harus bangga akan hal itu. Semua aksen itu indah dan tidak ada yang memiliki aksen “sempurna”. Jadi jangan pernah putus asa dengan cara Anda berbicara, dan jangan merasa rendah diri dengan aksen asli yang kita miliki. Adanya aksen yang “unik” menunjukkan kita bisa berbicara lebih dari satu bahasa, dan menunjukkan bahwa kita masih tetap membuka diri untuk mempelajari bahasa yang bukan bahasa ibu kita.
Cara Bicara Menggunakan Aksen British
1. Samarkan Huruf “R”
Kalau kamu menyukai, atau bahkan merupakan penggemar berat film Harry Potter, pasti tahu dong kalau cara orang-orang memanggil nama Harry itu huruf konsonan R-nya tidak terlalu jelas atau luruh.
Perbedaan besar ada pada suara R. Orang Amerika sering mengucapkan R dengan cukup kuat, sedangkan orang Inggris cenderung tidak mengucapkannya sama sekali. R memiliki efek membuat vokal terdengar lebih panjang. Jika kamu menemukan kata yang terdapat huruf R, setelah huruf vokal jangan mengucapkan R dengan jelas. Tapi, kamu bisa panjangkan huruf vokal dan mungkin menambahkan “uh” setelahnya. Contohnya, Here = Heuh, Hurry = huh-ree, Water = woteuh, More = Mo, Car = Ka, Farm = Faam, Hear = Hieh, dan sebagainya.
2. Samarkan Huruf “T”
Orang-orang di Amerika sering mengucapkan huruf “T” hampir seperti huruf “D”, alias dengan kuat, sedangkan orang British lebih sering menyamarkannya. Seperti misalnya, pelafalan kata British = /bri-ish/, But = /b(a)’/, dan sebagainya.
Nah, tapi, gak semua British pelafalan huruf “T” menjadi luruh atau samar. Pada kata dengan double “T”, biasanya akan menjadi seperti “TH” dan kita ucapkan dengan kuat, contoh: Bottle = /both-(e)l/, Better = /beth-e(r)/, Peter = /Peth-er/, Bottom = /Both-om/
3. Huruf “O” Dibaca Biasa (seperti pada bahasa Indonesia)
Cara yang keempat ini mudah sekali untuk kamu praktikkan, karena dalam aksen British, huruf vokal “O” tetap kita baca “O” (biasa), sama seperti saat kita mengatakan “obat”, atau “menggonggong”, atau “objek” dalam bahasa Indonesia. Berbeda dengan aksen Amerika yang huruf O-nya cenderung kita baca menyerupai huruf “a”.
Contohnya, Stop = /stop/, Dog= /dog/, Lock = /lok/, Clock = /klok/.
4. Baca Biasa Huruf “A”
Ini juga mudah. Kalau pada aksen Amerika huruf “A” dibaca seperti “Ae”, maka pada aksen British kita lafalkan “Aa” seperti membaca huruf “A” biasa pada bahasa Indonesia.
Contoh, Dance = /dans/, Than = /than/, Way = /way/, Fast = /fast/, Fashion = /fashien/
5. Pelafalan Huruf “U”
Pelafalan huruf “U” ini dibaca menyerupai /iu/ atau /tj/. Berbeda dengan aksen Amerika yang pelafalannya menjadi “Uu”.
Contoh pelafalannya: Youtube = /yu(c)iub/, Due = /diu/, Tube = /ciub/, Stupid = /stjupid/.
Demikian pembahasan mengenai keuntungan cara belajar aksen british. Jika kamu membutuhkan konsultasi lebih lanjut untuk kebutuhan bahasa Inggrismu, yuk konsultasi gratis melalui WA SUN English. Kamu bisa menghubungi nomor 081-211-86-82-83.