Format TOEFL IBT Test dan Test Center di Jakarta
Hi everyone! Toefl IBT atau kepanjangannya adalah Toefl internet based-test merupakan salah satu tes bahasa inggris yang popular saat ini ketika kalian mau melanjutkan study di luar negeri.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!English tes ini sangat dibutuhkan sebagai salah satu persyaratan administrasi atau diperlukan untuk kelengkapan dokumen terlebih ketika kalian mau ke universitas di US atau di Amerika. Hampir semua universitas di America membutuhkan TOEFL IBT sertifikat dibandingkan dengan tes bahasa inggris yang lainnya seperti IELTS.
Format Test Toefl IBT
Kalau berbicara mengenai format test, TOEFL IBT Terbagi dari 4 section yaitu reading, listening, speaking dan writing. Namun, tes bahasa inggris ini memiliki format yang agak berbeda. Contohnya salah satu skill pada bagian speaking section, kalian akan mengerjakan skill gabungan atau yang disebut dengan integrated skill. Pada section ini nanti nya kalian akan membaca sebuah text pendek dan setelahnya akan mendengarkan sebuah rekaman pendek mengenai informasi yang ada di reading text. Kemudian, setelah membaca dan mendegar, kalian diminta untuk memberikan response secara lisan mengenai informasi apa aja yang telah kalian dapat di reading text dan di listening recording.
Sebagai informasi, integrated skill tidak hanya di speaking section aja yah, di Writing section pun kalian akan mengerjakan hal yang sama.
Durasi dari Toefl IBT tes ini adalah kurang lebih 3 jam, jadinya kalian harus meluangkan waktu yang cukup lama untuk mengerkan semua skill. Untuk lebih jelasnya, yuk kita liat format di bawah ini
Section/skill | Durasi/time limit | Jumlah pertanyaan | Tasks |
Reading | 54-72 menit | 30-40 pertanyaan | membaca reading text dan menjawab pertanyaan |
Listening | 41-57 menit | 28-39 pertanyaan | menjawab pertanyaan mengenai informasi yang ada di percakapan/recording. |
Istirahat | 10 menit | ||
Speaking | 17 menit | 4 task/sesi | memberikan respon terhadap topik-topic yang ada di reading text dan di recording |
Writing | 50 menit | 2 task/sesi | membaca sebuah text and mendengar sebuah recording dan kemudian menulis |
1. Reading
Toefl IBT Reading section bertujuan untuk menilai kemampuan kalian dalam memahami reading text yang panjang yang biasanya mengenai akademik topik seperti Science, Technology, including astronomy, geology, chemistry, mathematics, physics, biology, medicine, engineering, History, government, geography, and culture, Biography and autobiography. Gimana, susah yah topik nya!.Tetapi, kalian tidak perlu kuatir karena semua jawaban yang kalian butuhkan pastinya ada di reading text nya.
Pada section ini, kalian akan diberikan 3 atau 4 reading text dengan 10 pertanyaan kurang lebih di setiap text nya.
2. Listening
Toefl IBT Listening section bertujuan untuk menilai atau mengukur kemampuan kalian dalam memahami sebuah atau beberapa percakapan panjang dalam bahasa inggris. Yang pastinya, di sesi ini kalian bisa menulis semua informasi yang kalian dapat di recording atau bisa take notes. Ada 2 tipe percakapan pada sesi ini, yaitu percakapan panjang dari lecturer dan topic percakapan berbasis kampus. Kemudian, durasi dari setiap percakapan biasanya selama 3-5 menit dengan 5-6 pertanyaan di setiap conversation nya.
3. Speaking
Toefl IBT Speaking section dirancang untuk menilai kemampuan kalian dari berbicara dalam bahasa inggris. Pastinya, kemampuan kalian dalam menyampaikan informasi, mengunakan grammar dan kosa kata yang baik dan benar merupakan penilaian yang utama pada sesi ini. Pada sesi speaking, kalian akan mengerjakan 4 tasks yang berbeda. Task yang pertama adalah “independent speaking task” sedangkan task yang ke 2-4 merupakan “integrated speaking tasks” seperti yang sudah dijelaskan di awal artikel ini.
4. Writing
Toefl IBT Writing section bertujuan untuk menilai kemampuan kalian dalam menulis dan menyampaikan informasi yang jelas dan terstruktur sesuai dengan informasi yang kalian dapat pada reading text and listening. Ada 2 bentuk pada sesi ini yang pertama adalah integrated writing task yang memiliki waktu 20 menit, sedangkan yang kedua adalah independent writing task yang memiliki durasi 30 menit saja.
Test Centre Toefl IBT di Jakarta
Setelah kita mempelajari format dari Toefl IBT, bagi kalian yang lagi mencari tempat test atau test centre di jakarta, yukk kunjungin salah satu test centre yang rekomendasi dan terpercaya di Sun Education. Yang pastinya, Sun education sudah menjadi ETS certified Test Administrator services (CTAS) untuk Toefl IBT di Jakarta. Jadinya, tunggu apalagi, yuk yang mau ikut test silahkan ke Sun Education Pluit yang berlokasi di Ruko Pluit village, Jl. Permai NO 14.
Untuk informasi lengkap seputar kursus Bahasa Inggris, pilihan program belajar, hingga berbagai International Test Preparation eksklusif, kamu bisa temukan informasinya disini. SUN English merupakan ahli dalam bidang persiapan tes internasional yang mengembangkan berbagai program dalam membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris-mu. Kami merupakan bagian dari SUN Education Group yang bekerjasama dengan institusi top dunia luar negeri dalam menyajikan dukungan studi terbaik ke luar negeri. Persiapan Bahasa Inggris bisa kamu konsultasikan lebih lanjut dengan menghubungi SUN English melalui WhatsApp!