Contoh Kata Sifat Dalam Bahasa Inggris
Ketika belajar bahasa Inggris, memahami kosa kata atau vocabulary jadi ilmu dasar. Kata sifat merupakan salah satu vocabulary yang harus dipelajari. Kata ini berfungsi untuk mendeskripsikan aspek-aspek kata benda (noun). Kata sifat dalam bahasa Inggris tidak berubah bentuk berdasarkan jenis kelamin atau jumlah kata bendanya.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Kata sifat dalam bahasa Inggris tak terhingga jumlahnya. Namun, ada beberapa contoh kata sifat dalam bahasa Inggris yang bisa umum digunakan. Kata sifat dalam bahasa Inggris bisa dihafalkan untuk belajar bahasa Inggris.
Kata sifat Bahasa Inggris ini merupakan salah satu dari part of speech. Adapun contoh-contoh adjective adalah :
> dark
> hot
> young
> young
> bad
>pretty
> tiny
> selfish
> stubborn
> bright
Baca Juga : 12 Contoh Kalimat Passive Voice yang Mudah untuk Kamu Pahami
Order of Adjectives
Kamu pasti pernah dengar tentang order of adjectives kan? Remind lagi yuk.
Ketika ada satu atau lebih adjective sebelum noun, maka adjective digunakan dalam bentuk urutan tertentu.
Contoh: She was wearing an amazing red coat.
Berikut tabel urutan penggunaan adjective
Order | Relating to | Examples |
1 | opinion | Unusual, lovely, beautiful |
2 | size | Small, big, tall |
3 | Physical quality | Thin, rough, untidy |
4 | shape | Round, circular, rectangular |
5 | age | Old, young |
6 | Color | Red, green, pink |
7 | origin | Japanese, English, Dutch |
8 | material | Wood, plastic, concrete, leather |
9 | type | General purpose, U-shaped |
10 | purpose | Cleaning, cooking |
Kamu tidak perlu menggunakan semua ordernya lho.. Hanya beberapa yang sering digunakan, misalnya size, shape, age, color dan origin.
Contoh : It was made of a strange green metallic material.
1 6 8
It’s a long narrow plastic brush.
2 4 8
I love that big old green antique car that always parked at the end of the street
2 5 6 9
My sister adopted a beautiful big white bulldog
1 2 6
Ketika ada dua atau lebih adjective yang berasal dari grup yang sama, kamu bisa tambahkan and di antara dua adjectives tersebut.
Contoh: The house is green and red.
The library has old and new books
Ketika ada tiga atau lebih adjectives yang berasal dari grup yang sama digunakan dalam satu kalimat, maka kamu bisa menggunakan tanda koma.
Baca Juga : Contoh Recount Text Singkat yang Mudah Kamu Pahami
Contoh : We live in a big green, white and red house at the end of the street
My friend lost a red, black and white watch
Note: tanda koma tidak digunakan di antara adjective dan noun.
Mau belajar lebih dalam tentang adjectives dan grammar lainnya, kamu bisa menghubungi SUN English yang berada dekat dengan lingkungan rumah mu. Tidak hanya grammar, jika kamu sedang menyiapkan test-prep, bisa langsung mencari infonya di SUN English. Itu karena SUN English pun mempunyai program-program yang menunjang persiapan test kemampuan Bahasa Inggris seperti IELTS, TOEFL, GMAT, GRE dan SAT.
Don’t worry sejak pandemi Covid19 SUN English juga membuka online class, jadi kamu bisa belajar bersama dengan teman-teman dari rumah saja.