Ingin Menulis Pidato Bahasa Inggris Singkat dengan Baik? Ini Dia Caranya!

Source: Pinterest.com

Menulis pidato Bahasa Inggris singkat bukanlah yang hal yang mudah dilakukan baik oleh murid maupun oleh seorang profesional. Namun, kenyataannya, menulis pidato tidak sesulit yang banyak orang bayangkan. 

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Pada dasarnya, teknik menulis pidato Bahasa Inggris singkat hampir sama dengan teknik menulis pada umumnya. Tentu yang membedakan adalah, saat menulis pidato Bahasa Inggris, kamu harus mempertimbangkan para hadirin yang akan mendengar hasil dari tulisan pidato tersebut. 

Tentu menulis pidato Bahasa Inggris adalah proses yang penting sebelum menyampaikan isi pidato di muka umum. Tulisan inilah yang akan menentukan keberhasilan seseorang saat menyampaikan pidatonya. Jika kamu ingin membuat para hadirin terkesan dengan pidato Bahasa Inggris singkat kamu, ini dia cara-cara yang bisa kamu lakukan. 

Apa itu pidato?

Sebelum kita membahas tentang cara menulis pidato Bahasa Inggris singkat, kita harus mengerti tentang arti dari pidato itu sendiri. Dalam KBBI, pidato memiliki dua arti yakni pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata di depan orang banyak. Selain itu, pidato juga memiliki arti sebagai persiapan wacana untuk diucapkan di depan khalayak. Dalam Bahasa Inggris, pidato atau speech juga memiliki arti yang hampir mirip yakni media komunikasi yang berguna untuk mengkomunikasikan suatu pemikiran atau pesan. 

Baca Juga : Cara Cepat Belajar Percakapan Bahasa Inggris

Tipe-tipe Penulisan Pidato

Pidato memiliki beberapa tipe. Namun tipe yang paling sering masuk ke dalam pembahasa yakni tipe pidato menurut tujuannya. Ada tiga tipe pidato Bahasa Inggris menurut tujuannya, yakni: 

  1. Pidato yang memberikan informasi (Informative Speech) 

Sesuai dengan namanya, tujuan dari pidato ini adalah memberikan informasi kepada para hadirin. Biasanya, pidato ini banyak menggunakan hal-hal yang bersifat objektif dan faktual sehingga penyampaian pesannya berdasarkan dengan fakta yang ada. Pidato ini juga biasanya memberikan para hadirin sebuah informasi tentang topik tertentu. Hal ini dilakukan agar para hadirin mengerti ide, gagasan, atau pembahasan dari topic tersebut. 

Contoh topik untuk informative speech: 

  • The benefit of meditation
  • How to be a creative worker
  • 5 reason why people choose to live alone
  1. Pidato yang bersifat ajakan (Persuasive Speech) 

Tipe pidato yang satu ini adalah pidato yang memiliki tujuan untuk mengajar para hadirin menerima pandangan sang pembawa pidato. Pidato yang sifatnya ajakan akan memberikan pandangan-pandangan yang memungkinkan hadirin untuk berpikir hal yang sama sehingga banyak kalangan dapat menerima pandangan tersebut. Isi dari pidato yang bersifat ajakan biasanya merupakan poin-poin kuat yang saling mendukung satu sama lain sehingga meyakinkan hadirin bahwa pandangan yang adalah benar.

Berikut contoh topik pidato yang bersifat ajakan: 

  • People should do a social media detox
  • Women should be allowed to work
  • We need to stop smoking
  1. Pidato di acara tertentu (Special Occasion Speech)

Baca Juga : Cara Menyenangkan Belajar Bahasa Inggris Secara Otodidak

Source: stylemepretty.com

Special occasion speech merupakan pidato yang sering terdapat di acara-acara yang istimewa seperti pernikahan, ulang tahun, atau acara penerimaan penghargaan. Dalam pidato ini, sang pembawa pidato biasanya menyampaikan ucapan terima kasih dan apa yang dia rasakan tentang acara tersebut. Penyampaian pidato diacara tertentu ini biasanya terbilang singkat jika harus membandingkan dengan dua tipe pidato lainnya. Selain itu, penggunaan bahasa biasanya lebih supel agar lebih menarik para hadirin.

Persiapan Sebelum Menulis Pidato

  1. Mencari tujuan pidato

Sebelum kamu menulis format pidato, kamu harus menentukan apa yang ingin kamu sampaikan lewat pidato ini. Apakah pidato ini bertujuan untuk mengedukasi dan menginspirasi? Tujuan pidato ini penting karena dapat menentukan intonasi suara serta struktur penyampaian pesan. Bukan hanya itu, tujuan dari penyampaian pidato ini juga dapat mempengaruhi ekspresi dan cara pembawaan kamu sehingga penyampaian pidato dapat membuat para hadirin terkesan. 

  1. Mengenali target pendengar
Source: danielleroeleveld.nl

Pidato yang kamu bawakan harus sesuai dengan target pendengar. Kamu harus mengerti latar belakang pendengar agar topik dan model pengunaan bahasa sehingga lebih para hadirin akan mudah mengerti maksud pidato. Ekspresi pembawaan pidato juga dapat menyesuaikan dengan kredibilitas para hadirin. Misalnya, gaya bahasa yang kamu gunakan saat kamu berpidato di depan kepala sekolah akan berbeda dengan gaya bahasa saat kamu berpidato di depan teman-teman sekelas. 

  1. Durasi

Dalam pembacaan pidato, penting sekali mengetahui durasi yang tepat agar penyampaian pidato tidak terlalu pendek dan tidak terlalu panjang. Durasi juga dapat menentukan respon dan suasana hati para hadirin. Misalnya, sepuluh menit mungkin waktu yang singkat jika kamu sedang berpidato di seminar namun waktu yang lama jika kamu berpidato di acara ulang tahun.

  1. Latihan

Latihan merupakan langkah yang juga penting dalam mempersiapkan diri sebelum melakukan pidato. Luangkan waktu untuk berlatih, bukan hanya agar materi yang dibawakan akan dengan mudah dikuasai, tapi juga untuk menjaga intonasi, ekspresi juga waktu selama pidato. Selain itu, latihan juga dapat membuat kamu lebih peka topik apa yang dapat dibawakan dan topik apa saja yang bisa dilewatkan saat membawakan pidato di depan para hadirin. 

Format Penulisan Pidato Bahasa Inggris Singkat

Source: thebalance.com

Dalam prakteknya, sebuah pidato singkat bahasa inggris harus bisa disampaikan dengan jelas, menarik dan mudah dimengerti. Untuk mencapai hasil seperti ini, dengan menggunakan format penulisan pidato adalah cara terbaik. Format ini bukan hanya membuat pidato kamu lebih singkat, tapi juga membuat pidato yang kamu sampaikan lebih terorganisir. 

Baca Juga : Beberapa Cara untuk Lancar Membaca dalam Bahasa Inggris

Berikut merupakan format penulisan pidato Bahasa Inggris yang paling sering digunakan:

  1. Pembukaan
  • Perkenalkan diri 
  • Pilih pembukaan yang dapat memikat perhatian penonton. Misalnya dengan pertanyaan, cerita singkat, atau quotes.
  • Sampaikan goal dari pidato.
  • Tunjukan nilai kredibilitas. 
  1. Isi 
  • Sampaikan topik utama. 
  • Berikan penjelasan yang relevan dengan topik utama.
  • Berikan contoh yang menguatkan topik utama atau informasi tambahan tentang topik utama.
  1. Penutup/kesimpulan
  • Simpulkan inti dari pidato dengan menyebutkan kembali topik utama. 
  • Memberikan pernyataan penutup dan ucapan terima kasih.

Menulis format pidato sangatlah penting untuk dilakukan agar kamu terhindar dari kesalahan yang bisa terjadi karena rasa gugup, serta membuat poin pidato yang kamu sampaikan jelas dan tetap pada pembahasannya. Selain itu, hal ini dilakukan juga agar para pendengar dengan mudah menyimpulkan inti dari pidato yang disampaikan. 

Maka dari itu.. 

Sebelum membawakan pidato di depan para hadirin, sebaiknya dipersiapkan terlebih dahulu. Dengan mengetahui tujuan penyampaian pidato, mengenal latar belakang para hadirin, mengetahui panjang durasi yang dibutuhkan serta latihan yang pas, akan membuat pidato Bahasa Inggris singkat kamu akan lebih maksimal. Bukan hanya itu, persiapan konten pidato berupa penulisan format juga sangat penting untuk dilakukan karena hal ini dapat sangat membantu kamu agar terhindar dari kesalahan karena rasa gugup, juga untuk menjaga topik yang kamu bawakan tetap pada tujuannya. 

Untuk informasi lengkap seputar pembelajaran Bahasa Inggris, tips dan trik, hingga Test Preparation Program eksklusif, kamu bisa temukan informasinya disini. SUN English merupakan ahli dalam bidang persiapan tes internasional yang mengembangkan berbagai program dalam membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris-mu. Kami merupakan bagian dari SUN Education Group yang bekerjasama dengan institusi top dunia luar negeri dalam menyajikan dukungan studi terbaik ke luar negeri. Persiapan Bahasa Inggris bisa kamu konsultasikan lebih lanjut dengan menghubungi SUN English melalui WhatsApp!